Nemestice + Battle Pass yang baru membuat fans marah

Share This Post

Mulai dari memproduksi animasi di Netflix, Dota: Dragon’s Blood, sampai menciptakan tutorial user-friendly untuk pemain baru dan bahkan menyiapkan situs khusus untuk The International (TI) yang akan datang walaupun berkutat dengan drama Swedia, 2021 sepertinya akan menjadi tahunnya Valve.

Tapi semua hal yang baik pasti ada akhirnya, begitu pula dengan kemenangan Valve.

Kemarahan fans baru-baru ini diarahkan pada Battle pass yang diluncurkan pada akhir bulan lalu (Juni 2021). Battle Pass berfungsi sebagai tiket yang dapat dibeli untuk memberikan akses ke turnamen dan fitur event, pass ini juga memberikan pemain chat line, taunt, skin, dan animasi ketika mencapai level Battle Pass tertentu. Level ini dapat diraih dengan menyelesaikan tantangan dan misi, atau bisa langsung dibeli.

Biasanya, event yang sangat ditunggu-tunggu, fans menganggap membeli Battle Pass adalah sarana untuk mendapatkan item terbatas dan kosmetik sembari mendukung TI. Tapi Valve sudah membuat ini semakin sulit untuk mendapatkan item terbaik, dengan membuatnya sangat mahal di dalam Battle Pass.

Credit: Valve

Selamat tinggal Spectre Arcana

Ambil contoh Arcana untuk Spectre. Mengikuti pengambilan suara untuk arcana, fans memberikan suara mereka untuk hero favoritnya dan hero paling popular akan diberikan hak untuk mendapatkan Arcana. Tahun ini, Spectre menang tipis dari Faceless Void dan mendapatkan skin Phantom Advent yang baru.

Tapi, tidak seperti tahun lalu, skin estetik Spectre ini tidak akan dimasukkan ke dalam Steam Market. Tapi, akan hanya tersedia dalam hadiah level 330 di Nemestice 2021 Battle Pass.

Mendapatkan level 300+ itu sudah gila, mengharuskanmu bermain Dota 2 berjam-jam setiap hari dalam beberapa bulan ke depan. Maksud saya, memang kita suka Dota 2, tapi ini sangatlah gila.

Oh, ada satu cara untuk mendapatkannya langsung, yaitu bayar. Kamu bisa mendapatkan skin Arcana untuk Spectre, dengan membayar sebesar US5 150. Jumlah mengerikan ini sangat jauh dibandingkan skin Arcana dulu yang hanya sebesar US$ 33,49.

Credit: Valve

Uang, uang, uang

Biasanya, 25% dari semua transaksi Battle Pass akan digunakan untuk TI, tapi, terima kasih untuk Battle Pass yang rilis tahun lali, prize pool TI10 sudah tercukupi. Tambahan lagi, kabarnya akan mengeluarkan prize pool sebesar US$ 40 juta, prize pool terbesar dalam sejarah esports. Jadi, apa yang akan Valve lakukan dengan pendapatan ekstranya?

Sekarang, tidak ada yang tahu kecuali Valve. Kami mengerti, Valve adalah bisnis dan Dota 2 adalah free to play. Fans menyukainya, tapi bisnis harus bisa mencetak uang. Tapi, penggalian uang ini harus berhenti. Kebanyakan fans adalah orang biasa, yang tumbuh besar dengan bermain dan suka permainan ini karena kompleksitasnya, dan perang yang menyenangkan. Apakah uang benar-benar cukup untuk mengacuhkan mayoritas fans?

Apa pendapatmu mengenai Battle Pass terbaru ini dan apakah kamu akan membelinya? Kasih tahu di kolom komentar di bawah!

+ posts

More Like This

- Advertisement -